Liburan ke Korea bawa uang berapa? Sesuaikan budget kamu dengan paket dari Callista Tour, nikmati keseruan liburan di Gyeongju!
Liburan ke Korea bawa uang berapa - Kota Gyeongju adalah museum outdoor yang dipenuhi makam bersejarah dan situs warisan budaya dari Dinasti Silla (57 SM-935 M). Peninggalan besar Dinasti Silla bisa di rasakan di setiap bagian kota ini, kemanapun kamu pergi.
Saat pertama kali tiba di Gyeongju, Kamu akan melihat bahwa ini adalah kota yang damai dan tenang, cocok bagi orang-orang yang ingin melepaskan diri dari hiruk pikuk ibu kota.
Rekomendasi liburan ke Korea bawa uang berapa? Hanya 23.590.000, termasuk Tiket PP Pesawat, Local Guide, Hotel Berbintang, Book di Callista Tour & Travel sekarang.
Baca Juga: 4 Destinasi Trip Korea Musim Dingin 2023, Mulai dari Ski Sampe Naik Gondola!
Tak lengkap rasanya jika mengenakan hanbok Dinasti Silla namun tidak ke kompleks pemakaman Daereungwon. Kompleks ini berisi makam para penguasa dan ratu Dinasti Silla.
Eits, jangan dikira suasana di komplek pemakaman itu seram. Saat memasuki kompleks pemakaman Daereungwon, Kamu tidak akan percaya itu adalah kuburan. Karena, makam di kompleks ini didesain seperti perbukitan di serial Teletubbies!
Selain berjalan kaki, kamu bisa menyewa sepeda di Gyeongju. Terdapat banyak toko persewaan sepeda di setiap kawasan kota ini, terutama di dekat terminal bus dan kompleks Daereungwon. Kamu bisa sewa sepeda dalam berbagai desain dan harga.
Jika perut kamu keroncongan, ada baiknya makan di restoran legendaris di Kota Gyeongju. Nama restorannya adalah Rumah Klan Gyeongju Choi, juga dikenal sebagai Rumah Choi.
Restoran ini dikembangkan untuk meneruskan nilai-nilai sejarah Gyeongju dengan cara modern. Keluarga Choi, yang menjalankan restoran ini, memiliki motto unik: "Jangan biarkan siapapun dalam jarak 40 kilometer dari sini kelaparan” Sungguh sangat dermawan, ya!
Di restoran ini, Makan malam yang ditawarkan oleh Keluarga Choi pada periode ini mirip dengan makanan seorang Raja pada Dinasti Silla. Kamu akan disuguhi berbagai makanan, mulai dari hidangan pembuka, hidangan utama, hingga hidangan penutup yang semuanya adalah masakan tradisional Korea Selatan.
Setelah mengisi perut di House of Choi, kamu bisa mengunjungi salah satu tempat wisata Gyeongju yang paling terkenal, yaitu Jembatan Woljeong-gyo. Jembatan ini adalah artefak Dinasti Silla. Jembatan ini akan diterangi oleh lampu-lampu yang menakjubkan di malam hari, sehingga cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga dan teman.
Banyak toko buku dan perpustakaan terkenal dengan interior indah bisa ditemukan di Gyeongju. Jika Kamu tidak ingin membaca, tempat ini bisa jadi pilihanmu untuk healing dan berkontemplasi.
Sayang sekali jika turis yang berkunjung ke Gyeongju tidak berjalan-jalan di Jalan Hwangridan-gil, salah satu jalan paling ikonik dan terkenal di kota ini. Rute ini menjadi salah satu objek wisata yang wajib dikunjungi di Gyeongju.
Lokasinya cukup dekat dengan Kompleks Pemakaman Daereungwon, mungkin hanya 5-10 menit berjalan kaki. Terdapat berbagai toko Pernak-Pernik, Restoran, Kafe, Kuliner Jalanan, Studio Gambar, Toko Buku, Toko Persewaan Hanbok, dan lain sebagainya di Jalan Hwangridan-gil.
Gyeongju menyajikan roti manis yang disebut Chalbori-Ppang yang merupakan makanan khas setempat. Roti ini terbuat dari tepung terigu dan diisi dengan kacang merah, mirip dengan dorayaki, hidangan tradisional Jepang.
Namun Chalbori-ppang ukurannya lebih kecil dari dorayaki. Cocok dipadukan dengan secangkir teh atau kopi panas. Kamu bisa mendapatkan Roti Chalbori di toko Gyeongju atau di Stasiun Singyeongju. Kue ini bahkan bisa kamu jadikan oleh-oleh. Jadi, bagaimana? Apakah Kamu ingin mengunjungi Gyeongju?
Liburan ke Korea menjadi mudah bersama Callista Tour & Travel, Booking dari sekarang dan tentukan itinerary sesuai preferensi.
Baca Juga: Itinerary Tour Korea Winter 2023, 7 Hari 6 Malam
Kami punya Paket Tour Korea menarik lainnya, silahkan cek di bawah ini:
Untuk Informasi liburan ke Korea bawa uang berapa lebih detail, Hubungi customer care kami di +62-213-5293-145 / +628-510-041-8970 / +628-161-300-050.