Paket tour Eropa 14 hari bisa kamu jadi momen liburan paling seru dan berbeda, yuk jelajahi kota kecil ala negeri dongeng berikut bersama Callista Tour.
Paket tour Eropa 14 hari - Kami mengakui Eropa sebagai benua yang kaya akan sejarah, budaya, dan keindahan alam. Di balik hiruk pikuk kota-kota besar seperti Paris, London, dan Roma, terdapat banyak kota kecil dan desa dengan nama yang mungkin belum pernah Kamu dengar namun memiliki daya tarik yang luar biasa.
Dari kota-kota dengan sejarah yang kaya dan bangunan-bangunan menakjubkan hingga pemandangan pantai yang indah, berikut adalah destinasi anti-mainstream menawan untuk ditambahkan ke rencana perjalanan Eropa-mu nih, Teman Callista!
Baca juga: Tour Eropa Barat 14 Hari: 6 Tempat Wisata Alam Paling Indah 2024
Kota indah di perbatasan Perancis dan Jerman ini adalah hidden gem di Eropa. Kota yang dikenal sebagai "Venice of Alsace" karena jaringan kanalnya ini memiliki suasana berbeda dengan rumah dan bangunan bergaya klasik, balkon berhias bunga, dan jendela kayu yang indah.
Kota ini terkenal tidak hanya karena keindahan arsitekturnya, tetapi juga karena festival-festivalnya yang ramai. Salah satunya adalah saat musim Natal, tempat ini akan tampil spektakuler dengan ribuan lampu dan dekorasi Natal, sehingga menciptakan suasana asri.
Kota ini konon menginspirasi Arandelle, negara fiksi dalam film animasi "Frozen". Meski tidak dibahas langsung dalam filmnya, kota ini rupanya menginspirasi sutradara animasi untuk mewakili Arandelle.
Hallstatt adalah dusun yang indah di Pegunungan Alpen. Kota ini menampilkan arsitektur klasik Alpen dan terletak di tepi Danau Hallstatt yang indah.
Desa yang dikelilingi pegunungan tinggi dan danau yang indah ini, juga merupakan Situs Warisan Budaya Dunia Unesco karena memiliki situs arkeologi yang memamerkan peninggalan budaya Zaman Perunggu.
Kota yang terletak di pantai barat Kroasia ini memadukan keindahan alam, arsitektur, dan pesona Mediterania yang luar biasa. Karena letaknya di semenanjung yang menjorok ke Laut Adriatik, kota ini menikmati pemandangan laut dan pantai yang menakjubkan dari segala sisi.
Kamu bisa menyusuri gang-gang tua berkelok-kelok yang dikelilingi cottage warna-warni, melihat keindahan kota yang indah, atau melepas penat di pelabuhan ramai yang dipenuhi perahu nelayan warna-warni.
Selain itu, kamu bisa mengunjungi Gereja Santa Eufemia yang menjulang di atas bukit dan menjadi ciri khas kota ini.
Bagi kamu yang suka kemegahan arsitektur Gotik, kota ini bisa menjadi tempat liburan menarik di Belgia. Bangunan Gotik Bruges adalah salah satu daya tarik utamanya, namun kota ini juga dilengkapi dengan jaringan saluran air yang mengalir melalui kawasan kota tua, yang dijuluki sebagai "Venice of the North".
Salah satu contoh arsitektur gotik yang menonjol di Bruges adalah Belfry of Bruges, menara lonceng setinggi 83 meter yang berfungsi sebagai landmark kota. Kota ini memiliki berbagai museum, antara lain Museum Groeninge yang menyimpan koleksi seni Belgia mulai dari abad pertengahan hingga modern, dan Museum Memling yang memamerkan karya pelukis Hans Memling.
Nah itulah beberapa kota kecil dan tempat menarik yang bisa Kamu kunjungi saat berlibur ke Eropa. Setiap kota atau desa kecil menawarkan pengalaman unik dan berkesan.
Liburan ke Eropa menjadi mudah bersama Callista Tour & Travel, Booking dari sekarang dan tentukan itinerary sesuai preferensi.
Rekomendasi paket tour Eropa 14 hari hanya 25.990.000, termasuk Tiket PP Pesawat, Local Guide, Hotel Berbintang, Book di Callista Tour & Travel sekarang.
Baca juga: Paket Tour Eropa: Yuk Honeymoon ke 3 Kota Romantis ini!
Kami punya Paket Tour Eropa menarik lainnya, silahkan cek di bawah ini:
Untuk Informasi paket tour Eropa 14 hari lebih detail, Hubungi customer care kami di +62-213-5293-145 / +628-510-041-8970 / +628-161-300-050.