Wisata romantis di Thailand menawarkan berbagai destinasi menarik bagi pasangan, mulai dari pantai di Krabi dan Koh Samui hingga pesona budaya di Chiang Mai dan Bangkok. (Source gambar: Pexels)
Wisata romantis di Thailand menawarkan pengalaman yang ideal bagi pasangan yang ingin merayakan cinta mereka. Mimin Callista percaya bahwa keindahan alam, budaya yang kaya, dan keramahan penduduk setempat menjadikan Thailand sebagai destinasi yang menarik.
Dari pantai yang menawan hingga kota bersejarah, wisata romantis di Thailand memiliki berbagai pilihan untuk menciptakan kenangan indah. Cek destinasi Tour lainnya disini!
Baca juga: Biaya Liburan ke Phuket Thailand, Panduan Lengkap!
Pulau Phi Phi adalah sebuah surga tropis yang terletak di Laut Andaman. Kamu dapat menikmati pantai pasir putih yang bersih dan air laut jernih.
Aktivitas seperti snorkeling atau menyewa perahu untuk berkeliling pulau dapat meningkatkan suasana romantis. Lokasi ini sering digunakan sebagai setting film-film internasional, membuatnya semakin menarik bagi pasangan yang ingin merasakan sensasi Hollywood tanpa biaya besar.
Chiang Mai adalah kota yang kaya akan sejarah dan budaya Thailand. Kamu dapat menjelajahi kuil-kuil bersejarah seperti Wat Doi Suthep, berbelanja di pasar-pasar seni lokal, atau bersantai di spa untuk perawatan relaksasi bersama pasangan.
Jangan lewatkan berjalan-jalan di malam hari di sekitar Kota Lama yang indah dengan cahaya lampion yang romantis. Saat musim dingin, kamu bisa melihat pemandangan cantik dari bunga Sakura yang menambahkan sentuhan klasik pada perjalananmu.
Koh Samui adalah pulau yang tenang dengan pantai-pantai yang indah. Kamu dapat menginap di resort mewah tepi pantai yang menawarkan villa pribadi dengan kolam renang, membuat liburanmu semakin istimewa.
Aktivitas seperti Sunset Cruise dan spa atau yoga berdua dapat meningkatkan intensitas romantisme. Makan malam dengan taburan bintang di langit pastinya akan menjadi kejutan manis bagi pujaan hati.
Krabi adalah destinasi pantai yang populer dengan pemandangan karst batu kapur yang mengesankan. Kamu dapat menjelajahi Railay Beach yang indah, melakukan hiking ke Wat Thung Seua yang memiliki pemandangan luar biasa, atau menghabiskan waktu berdua di salah satu resort tepi pantai yang romantis.
Hotel-hotel berkelas dunia di Krabi juga menawarkan fasilitas pesta perkawinan di dalam gua yang luar biasa istimewa dan romantis.
Hua Hin adalah tempat liburan romantis yang populer di kalangan pasangan Thailand. Pantai Hua Hin menawarkan keindahan alam yang tenang, sementara pasar malam Cicada adalah tempat yang sempurna untuk menikmati seni dan makanan lokal.
Kamu juga bisa mengunjungi Istana Maruekhathaiyawan yang indah atau bermain golf bersama di lapangan golf yang terkenal di sini.
Koh Lipe adalah Maldivesnya Thailand karena air lautnya yang demikian jernih dengan pasir pantainya yang putih dan halus. Aktivitas seperti mengikuti tour ke Hat Yai, Koh Ngai, Koh Mook, Koh Lanta, dan Koh Phi Phi. Kamu bisa menginap di beberapa resort yang menawarkan pengalaman berbulan madu yang sempurna.
Ayutthaya adalah kota bersejarah yang penuh dengan peninggalan kuil-kuil dan situs bersejarah. Kamu bisa menyewa sepeda atau perahu untuk menjelajahi kota bersejarah ini bersama pasanganmu.
Kunjungi Kuil Wat Mahathat yang terkenal dengan patung kepala Buddha yang terperosok dalam akar pohon. Perjalanan ini bukan hanya tentang sejarah tapi juga tentang hubunganmu yang makin erat.
Phuket Old Town adalah lokasi terbaik untuk mengambil foto bersama sang kekasih. Pantai Kata, Karon atau Nai Harn menawarkan suasana hening yang perfect untuk pasangan yang ingin meregangkan otot dan menikmati keindahan alam bersama-sama. Jika kamu mencari suasana yang lebih sepi lagi, pantai Naithon Beach yang tersembunyi ini adalah jawabanmu.
Di tengah-tengah kota metropolitan yang ramai, Chocolate Ville di Bangkok menawarkan suasana romantis yang kental dengan atmosfer Eropa. Arsitektur bangunan berupa jembatan, kincir angin, gudang anggur, pom bensin hingga mercusuar membuat setiap detikmu di sana berharga. Tempat duduk yang bisa dipakai berdua dengan pasangan membuatnya semakin spesial.
Sebelumnya merupakan istana megah yang kini dialih fungsi menjadi museum cantik. Setiap dindingnya dihiasi oleh lukisan Galileo Chini dan Calo Reguni. Meskipun harus melewati metal detector untuk masuk ke dalam, tidak akan menghilangkan suasana romantis yang tercipta. Fotografi di area luar museum saja sudah cukup membuatmu dan pasanganmu makin mesra.
Liburan ke Thailand menjadi mudah bersama Callista Tour & Travel, Booking dari sekarang dan tentukan itinerary sesuai preferensi.
Rekomendasi wisata romantis di Thailand hanya 13.490.000, termasuk Tiket PP Pesawat, Local Guide, Hotel Berbintang, Book di Callista Tour & Travel sekarang.
Baca juga: Liburan ke Thailand Butuh Uang Berapa? Simak Rincian Terbarunya!
Kami punya Paket Tour Thailand menarik lainnya, silahkan cek di bawah ini:
Untuk Informasi wisata romantis di Thailand lebih detail, hubungi customer care kami di +62-213-5293-145 / +628-510-041-8970 / +628-161-300-050.