Tour / Tours / (WH01) 8D CHINA INNER MONGOLIAN BY AIR CHINA DEP : 10,17 Jan/ 21,28 Feb/ 07,14,21 Mar'19 BY CA

(WH01) 8D CHINA INNER MONGOLIAN BY AIR CHINA DEP : 10,17 Jan/ 21,28 Feb/ 07,14,21 Mar'19 BY CA

IDR 12.880.000 /pax
Highlights : Huayan Temple, Nine Dragon screen, Yunggang Grottoes, Five Pagoda Temple, Whistling Dune Bay, Dalate, Mengliang Nationaslistic style garden, Genghis Khan Memorial Hall, Tai Wei Ski Resorts, Great wall Juyongguan, 798 art area

Day 1 : JAKARTA – BEIJING CA 978 CGK – PEK 22.45 – 07.00+1

Pada hari yang ditentukan para peserta berkumpul di Bandara Soekarno- Hatta, untuk bersama-sama memulai perjalanan menuju Beijing, China. Bermalam di bandara. (No Meals)

Day 2 : BEIJING - DATONG BY BUS

Setibanya di Beijing, Anda akan diantar menuju Datong, untuk mengunjungi Huayan Temple, Kuil ini pernah dibakar dan dibangun kembali beberapa kali namun masih mempertahankan gaya arsitektur dinasti Liao dan Jin (907–1234). Kemudian diantar menuju Nine Dragon screen, relief dinding sembilan naga Cina yang berbeda biasanya ditemukan di istana dan taman Cina kekaisaran. Selanjutnya menuju hotel dan bermalam. (--/MS/MM)

Hotel : Datong Howard Johnson Jindi Plaza (5*) / setaraf

Day 3 : DATONG – HOHHOT BY BUS

Setelah makan pagi, Anda akan diajak mengunjungi Yunggang Grottoes yang merupakan satu dari tiga gua terpenting di Cina selain Gua Longmen dan Gua Mogao. Kembali melanjutkan perjalanan ke Five Pagoda Temple yang merupakan sebuah kuil Buddha di kota Hohhot di Mongolia terletak di bagian kota yang lebih tua di sekitar Qingcheng Park. Bermalam di hotel. (MP/MS/MM)

Hotel : Shangri-la Hohhot Hotel (5*) / setaraf

Day 4 : HOHHOT – WHISTLING DUNE BAY – ERDOS – DALLATE BY BUS

Perjalanan Anda hari ini Anda akan kami ajak  menuju Whistling Dune Bay, Desert Resort pertama di China,terletak di sisi timur Gurun Kubuqi (include round trip cable car+socks). Lalu dilanjutkan menuju Dalate dan bermalam di hotel. (MP/MS/MM)

Hotel : Dalate banner Ausotel Smart (4*) / setaraf

Day 5 : DALATE – HOHHOT BY BUS

Hari ini Anda akan diajak  berbelanja di Mengliang Nationaslistic style garden. Selanjutnya menuju Genghis Khan Memorial Hall yang merupakan sebuah mausoleum dan terdapat Patung Genghis Khan yang tingginya 10 meter (33 kaki). Disini Anda dapat melihat upacara yang dipimpin oleh Biksu Mongolian untuk memperingati jasa dari Genghis Khan. Lalu perjalanan kembali ke Hohhot dan bermalam di hotel. (MP/MS/MM)

Hotel : Shangri-la Hohhot Hotel (5*) / setaraf

Day 6 : HOHHOT - DATONG

Setelah sarapan pagi  Anda akan diajak bermain ski di Tai Wei Ski Resorts, Anda dapat mencoba simple ski (include snow sticks, snow shoes, helmets). Lalu kembali ke hotel untuk bermalam. (MP/MS/MM)

Hotel : Datong Howard Johnson Jindi Plaza (5*) / setaraf

Day 7 : DATONG - BEIJING

Hari  ini  Anda akan Great wall Juyongguan (Tembok Besar China), salah satu dari keajaiban dunia yang dibangun dari abad ke 7. Lalu kembali ke hotel untuk bermalam. (MP/MS/MM)

Hotel : Beijing Macrolink Legend Hotel (5*) / setaraf

Day 8 : BEIJING - JAKARTA CA 977 PEK – CGK 14.55 – 21.55

Setelah makan pagi, Anda akan diantar menuju 798 art area, 798 art area adalah kompleks pabrik militer yang telah di tutup dan dengan gaya arsitektur yang unik, saat ini menjadi sebuah rumah untuk komunitas artistik yang berkembang. Kemudian menuju bandara untuk penerbangan kembali menuju Jakarta. Dengan demikian selesai sudah perjalanan anda. Terima kasih atas partisipasi dan kebersamaan Anda, Sampai jumpa dalam acara Consortium China lainnya. (MP/MS)

UD18DEC18-WH01 8D China Inner Mongolian by Air China (JAN-MAR) Rp.12.880.000_002

Biaya Tour Telah Termasuk

  1. Ticket pesawat udara p.p. kelas ekonomi (non-endorsable, non-refundable & non-reroutable berdasarkan harga group dengan pesawat Air China.
  2. Bagasi 1 pcs (hanya boleh 1 koper/orang) dengan berat maksimum sebesar 23kg sesuai dengan peraturan maskapai penerbangan yang digunakan.
  3. Airport Tax international
  4. Penginapan di hotel berdasarkan minimal 2 (dua) orang dalam 1 kamar (twin sharing). jika menginginkan sekamar sendiri maka dikenakan biaya Single Supplement.
  5. Acara tour, transportasi dan makan sesuai yang tercantum dalam acara perjalanan. (MP – Makan Pagi; MS – Makan Siang; MM – Makan Malam).
  6. Asuransi Perjalanan GROUP (usia tertanggung maximal dibawah 70 tahun).
  7. Guide menjual product di atas bus (Selendang Kasmir, Minyak, Ikat Pinggang, product susu)

Biaya Tour Tidak Termasuk

  1. Asuransi perjalanan individu
  2. Tips untuk Lokal Guide, Tour Leader & Pengemudi sebesar Rp 560.000
  3. Biaya dokumen perjalanan seperti : paspor, visa, entry permit, dll.
  4. Visa China Single Entry, Proses biasa Rp 650.000
  5. Pengeluaran pribadi seperti : telepon, room service, laundry, mini bar, tambahan makanan dan minuman serta pengeluaran lainnya.
  6. Tour tambahan (Optional Tour) yang mungkin diadakan selama perjalanan.
  7. Excess baggage (biaya kelebihan barang bawaan di atas 20 kg), Biaya bea masuk yang dikenakan oleh duane di Jakarta maupun di negara yang dikunjungi.
  8. Biaya Single Supplement.
  9. Tips untuk Pelayan restoran, dan Porter (jika ada) di Hotel dan Bandara.
  10. Traveling bag bagi setiap peserta.
  11. PPN 1%


  • ...
  • ...
  • ...

Subsribe for receive our best offer and daily update

Hubungi Kami
Follow us